Sabtu, 28 November 2015

ACC Tawarkan Tenor 6-7 Tahun


mobilmotor.co.id Jakarta – Astra Credit Companies (ACC), meluncurkan kejutan di akhir tahun. Kejutan merupakan program baru ACC yang berupa Kredit mantap, Kredit meriah, Kredit super dan Kredit suka. Peluncuran dilakukan di Lot 8 Resto & Bar, Kawasan SCBD Jakarta Selatan, 24 November 2015.

Kredit mantap menawarkan total tenor pembiayaan hingga 6 dan 7 tahun dengan uang muka ringan mulai dari 20%. Kredit meriah menawarkan bunga ringan yaitu 3,99%. Kredit super menawarkan paket pembiayaan dengan cicilan ringan di 10 bulan pertama sebesar Rp. 1.000.000 per bulannya.

Sejalan dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 29/POJK.05/2015 ACC juga mengeluarkan Kredit suka berupa Pembiayaan Multiguna untuk berbagai kebutuhan. Secara khusus untuk perjalanan wisata domestik dan luar negeri ACC memiliki Travel Financing. Kredit SUKA juga dapat digunakan untuk Pembiayaan Perumahan termasuk apartemen.

Chief Executive Officer ACC Jodjana Jody mengatakan bahwa peluncuran program kejutan ini merupakan salah satu jurus jitu ACC untuk menggenjot pembiayaan di akhir tahun 2015 sekaligus untuk mendorong pertumbuhan market otomotif.

“Target pembiayaan kami di tahun 2015 adalah sebesar Rp 22 Triliun. Program kejutan ini akan mendukung tercapainya target pembiayaan di tahun 2015”, terang Jody. (UK)